SUKOHARJO – Penyaluran bantuan beras Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Tahap II untuk bulan November sudah berjalan di Kabupaten Sukoharjo. Terkait hal itu, Bupati Etik Suryani menyempatkan diri melakukan pantauan penyaluran di Desa Kayuapak dan Jatisobo, Kecamatan Polokarto, Rabu (8/11/2023).

“Hari ini memantau penyaluran bantuan beras CPP tahap II untuk bulan November di Desa Kayuapak dan Jatisobo, Kecamatan Polokarto. Dari pantauan berjalan lancar, tidak ada kendala,” ujar Bupati.

Bupati melanjutkan, bantuan tersebut diharapkan dapat membantu masyarakat di tengah harga yang mengalami kenaikan. Setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan 10 kilogram (kg).

Saat ini, ujar Bupati, harga pangan yang berfluktuasi akan mempengaruhi masyarakat luas selaku konsumen akhir. Untuk itu, Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) menjadi salah satu prioritas yang harus diwujudkan.

Dalam rangka menjamin ketersediaan bahan pokok dan menjaga stabilisasi harga pangan pokok, lanjut Bupati, berbagai upaya terus digencarkan, antara lain dengan penyaluran beras bantuan pangan pemerintah, termasuk yang dilaksanakan di Kabupaten Sukoharjo. Termasuk program Gerakan Pangan Murah (GPM) yang terus berjalan.

Seperti diketahui, Kabupaten Sukoharjo untuk tahap II ini menerima kuota 68.678 KPM dimana bantuan beras diberikan untuk tiga bulan, yakni bulan September, Oktober dan November. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here