SUKOHARJO – Bupati Sukoharjo, Etik Suryani secara simbolis menyerahka bantuan beras dari Baznas untuk 600 guru Raudhatul Athfal (RA). Penyerahan dilakukan di Graha PGRI, Rabu (9/4/2025).

Dalam kesemppatan tersebut, mengawali sambutan Bupati mengucapkan “Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H Minal ‘Aidzin Wal Faizin Mohon Maaf Lahir Bathin” kepada para guru RA. Bupati juga memberikan apresiasi kepada Pimpinan Baznas Sukoharjo atas bantuan yang diberikan.

“Program Sukoharjo Peduli merupakan wujud komitmen kita semua untuk memberikan dukungan kepada para pendidik, khususnya para guru di Raudhatul Athfal,” ujarnya.

Menurutnya, seperti diketahui pendidikan pada usia dini sangatlah penting dalam memberikan fondasi yang kuat bagi perkembangan anak-anak. Para guru di RA bukan hanya sekadar pengajar, tetapi juga menjadi pembimbing, pembina, dan teladan bagi generasi penerus bangsa.

“Melalui program ini, kita berharap dapat meringankan beban para guru RA dalam melaksanakan tugas mulia mereka,” ujar Bupati.

Bupati juga mengatakan, bantuan yang disalurkan oleh Baznas merupakan bentuk kepedulian kepada para pendidik yang telah berjuang tanpa kenal lelah, demi mencetak generasi yang berkualitas.

Guru Raudhatul Athfal yang menerima bantuan sebanyak 600 orang dimana masing-masing menerima bantuan 10 kg beras dengan total bantuan sebesar Rp78.000.000.

“Semoga bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan menjadi motivasi bagi para guru untuk terus berkarya dan berinovasi dalam proses pembelajaran,” tambah Bupati. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here